Sabtu, 06 September 2014

Sengoku Basara 2 Guide ( PS 2 )

                   
      Dalam pembahasan berikut ini adalah panduan untuk permainan Sengoku Basara 2 dari PS 2. Teman - teman pasti tahu kan permainan Sengoku Basara 2 dari PS 2 yaitu game yg dirilis pada tahun 2007 oleh Capcom.
      Dalam permainan ini terdapat beberapa perbedaan dari pembawaan produk lama yaitu rilisan untuk Nitendo, cuma kali ini versinya lebih baik dari versi sebelumnya, yaitu Character dari game ini cukup banyak dan tidak berbeda jauh dari rilisan sebelumnya.
      Nah, dalam pembahasan berikut ini adalah guide atau panduan untuk game ini, mulai dari unlock Weapon, Costume, Second Armor, Secret Item, dan masih banyak lagi.
      Tapi sebelumnya saya akan menceritakan beberapa kilasan dari game ini, sebenarnya game ini mengambil kisah dari jaman Sengoku atau para Samurai jepang pada tahun 1500-1900 SM, yaitu zaman dimana para Shogun berjaya yaitu Shogun - shogun dari kekaisaran jepang, Shogun adalah salah satu tangan kanan dari Kaisar untuk membantu perdamain di negara jepang.


Character .

  • Maeda Keiji
  • Date Masamune
  • Katakura Kojuurou
  • Sanada Yukimura
  • Takeda Shingen
  • Sarutobi Sasuke
  • Uesugi Kenshin
  • Kasuga
  • Chousokabe Motochika
  • Mouri Motonari
  • Toyotomi Hideyoshi
  • Takenaka Hanbei
  • Houjou Ujimasa
  • Fuuma Kotarou
  • Honganji Kennyo
  • Honda Tadakatsu Shigsiron
  • Tokugawa Ieyasu Maybu
  • Oda Nobunaga
  • Nouhime
  • Mori Ranmaru
  • Akechi Mitsuhide
  • Shimazu Yoshihiro
  • Imagawa Yoshimoto
  • Itsuki
  • Maeda Toshiie
  • Matsu
  • Azai Nagamasa
  • Oichi
  • Zabii
  • Miyamoto Musashi
  • Matsunaga Hisahide (Non-Playable)
    Oke kita mulai saja dari awal panduan game ini, dalam game ini terdapat bahasa yang cukup rumit yaitu bahasa Jepang atau Kanji, memang agak merepotkan kalau kita belum paham akan tulusannya tapi sedikit demi sedikit pasti kita akan mengerti, 3 mode yaitu Easy, Normal, dan Hard seperti gambar di bawah ini, yang berwarna Kuning ( easy mode ), Orange ( normal mode ), Merah ( hard mode ).



    Ketika kita memulai game dalam pengaturan game ini agak cukup rumit dan berbeda dengan game - game yang lain, misalnya untuk memilih dengan menggunakan joystick kita harus menekan 'O' dan kembali  'X'. setelah game aktif kita tekan Start, maka akan ada tampilan seperti gambar di bawah ini.

Dalam pilihan Menu tersebut adalah :
1. Story Mode Heroes I
2. Story Mode Heroes II
3. Story Mode 1/2 Player
4. Game Cube Mode
5. Free Mode 1/2 Player
6. Turnament Mode 1/2 Player
7. Option Disk
8. Option Data ( Save / Load )




    Dalam setiap Mode pilihan pada Menu Start kita bisa memilih berbagai macam permainan, cuma hanya ada satu Mode saja yang tidak dapat di mainkan dengan  2 player, yaitu Story Mode Heroes I dan II,


Unlock Weapon.

    Dalam permainan ini terdapat 8 buah senjata atau weapon untuk di pergunakan , yaitu 2 weapon untuk easy, 2 weapon untuk normal, 2 weapon untuk hard, dan 2 weapon untuk special . seperti contoh gambar di bawah ini, dari semua weapon terdapat 2 weapon yg memiliki elemental dari setiap character seperti normal weapon dan hard weapon, terkadang senjata special pun juga terdapat elemental, tapi hanya beberapa character saja.




1. Weapon 1 sudah tersedia di menu list
2. Weapon 2 harus bermain mode easy sekitar 2 atau 3 battle pertarungan, maka akan tersedia di menu list
3. Weapon 3 sudah tersedia di toko
4. Weapon 4 harus bermain mode normal sekitar 3 atau 4 battle pertarungan, maka akan tersedia di menu list
5. Weapon 5 harus menyelesaikan story mode normal 1x dalam permainan, maka akan tersedia di toko
6. Weapon 6 harus menyelesaikan mode hard sampai akhir, atau mendapatkan minimal 3000 hit sebanyak 3 atau 4 kali battle pertarungan dan membunuh sekitar 2000 Kos sebnyak 3 atau 4 kali battle pertarungan atau bermain dengan free mode dengan level map bintang 5 sebanyak 3x dalam mode hard dan bintang  2 sebanyak 2x dalam mode hard
7. Weapon 7 harus menyelesaikan mode hard 1x dalam permainan, maka akan tersedia di toko
8. Weapon 8 harus menyelesaikan Turnament mode dari bab1 sampai bab 100, maka akan tersedia di menu list


Unlock Second Weapon atau Armor.

  Dalam permainan ini terdapat 3 Second weapon atau Armor untuk di gunakan seperti gambar di bawah ini.


 
1. Second Weapon 1 harus menyelesaikan mode easy dalam 1x permainan, maka akan tersedia di toko
2. Second Weapon 2 harus menyelesaikan mode hard sampai akhir atau mendapat 3000hit dan membunuh 1500Kos sekitar 4 atau 5 kali battle pertarungan
3. Second Weapon 3 harus bermain Turnament Mode bab 1 sampai bab 50, maka akan tersedia di menu list


Unlock Costume.

   Dalam permainan ini terdapat 3 Costume yang dapat di gunakan, Costume standard, Costume 2 dan Costume 3, seperti gambar di bawah ini


1. Costume 1 sudah terpakai dalam permainan
2. Costume 2 harus menyelesaikan mode easy dalam 1x permainan setiap character
3, Costume 3 harus menyelesaikan Story Heroes Mode I dan II, maka akan tersedia di menu list
  
Unlock Special Item.
    
        untuk membuka Special Item sangatlah mudah, kita tnggal hanya menyelesaikan Story Heroes Mode I dan II, maka semua Item Special untuk semua character akan tersedia di toko.

   Semoga bermanfaat ya teman - teman...